TRACER STUDY

Jember, 9 September 2016
Alumni merupakan suatu komponen yang tidak akan pernah terpisahkan dari civitas akademika khusunya di Fakultas Kedokteran Universitas Jember. Alumni memiliki peranan yang cukup besar dalam pengembangan dan kemajuan Instansi yang telah mereka singgahi selama proses belajar.
Fakultas Kedokteran yang baru berdiri pada tahun 2000 telah memiliki sekitar 750 alumni yang tersebar hampir diseluruh nusantara. Alumni-alumni ini sendiri mempunyai suatu wadah organisasi yang akan melakukan temu pertamanya pada 25 September 2016 dalam acara PINTAR dan sebagai alat komunikasi berupa sosial media. Telah banyak hal positif dari terbentuknya organisasi alumni fakultas kedokteran universitas jember ini salah satu contoh kecil bagaimana informasi pekerjaan yang diberikan oleh alumni kepada lulusan dokter baru.
Untuk melacak bagaimana sebaran, serta hal-hal yang terkait alumni, fakultas kedokteran mempunyai sistem Tracer Study yang didalamnya terdapat beberapa komponen pertanyaan yang akan di jawab oleh alumni. Selanjutnya pada tahu 2016 ini tim Tracer Study Fakultas Kedokteran Universitas Jember mengharap kepada alumni untuk mengisi tracer study yang telah kami siapkan melalui link dibawah ini.
Tracer Study ini kami khususkan untuk lulusan dokter yang telah disumpah pada tahun 2013, dan kegiatan pelacakan melalui Tracer Study ini akan kami lakukan tiap tahun untuk alumni lulusan dokter yang telah disumpah pada tahun berikutnya begitu seterusnya.

PENTING
Username : NIM SARJANA (bisa anda lihat di daftar nama pengisi tracer study)
Password : TANGGAL LAHIR

 

DAFTAR NAMA ALUMNI 2013

FORMULIR TRACER STUDY

 

Mari kita sukseskan Tracer Study Fakultas Kedokteran Universitas Jember 2016
Kami tunggu kontribusi anda sebagai alumni.
Jaya Alumni… Jaya FK UNEJ…

Share This