Pendaftaran Program Studi Profesi

Pendaftaran Mahasiswa Baru Program Profesi Dokter Tahun Akademik 2023/2024

Unggul dalam Bidang Agromedis Asia Tenggara Tahun 2025

Mahasiswa Profesi

Informasi mengenai pendaftaran mahasiswa baru program studi profesi dokter fakultas kedokteran universitas jember dapat anda lihat pada beberapa tahapan dibawah ini.

Persyaratan Pendaftaran

Calon peserta program profesi dokter harus sudah menyelesaikan program Strata 1 (S-1) di Fakultas Kedokteran Universitas Jember, maksimal  1 tahun setelah wisuda. Mengisi formulir pendaftaran secara online dengan dilampiri scan ijasah S-1 atau Surat Keterangan Lulus, transkrip nilai, sertifikat akreditasi fakultas dan foto berwarna terbaru dengan latar belakang berwarna merah.

Alur Pendaftaran

  • Calon mahasiswa mengisi form pendaftaran secara online di http://sister.unej.ac.id/profesi dan akan mendapatkan KAP dan PIN.
  • Calon mahasiswa membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 1.500.000,- (satu juta lima ratus ribu rupiah) di Bank dengan menunjukkan KAP dan PIN.
  • Calon mahasiswa melakukan log in di website http://sister.unej.ac.id/profesi dengan menggunakan KAP dan PIN.
  • Calon mahasiswa mengisi data-data dan mengunggah file-file persyaratan yang diminta.
  • Kartu Ujian dapat diunduh setelah melakukan prosedur pendaftaran diatas.
  • Uang yang sudah dibayarkan ke Bank tidak dapat diminta / ditarik kembali dengan alasan apapun.

Informasi Pendaftaran

  • Pendaftaran online di
    http://sister.unej.ac.id/profesi : …..
  • Ujian Masuk dan Pradik : …..
  • Pengumuman Kelulusan : …..
  • Daftar Ulang dan Pembayaran SPP / UKT : …..

Informasi Singkat Pendaftaran

1237 Lulusan

Informasi singkat mengenai syarat pendaftaran mahasiswa baru program profesi dokter dapat anda lihat pada link brosur dibawah ini.

Sistem Seleksi Mahasiswa

Ujian Test MMPI (Kesehatan Jiwa) & Pradik PK
………………………………..
Pradik Bersama
………………………………..

Biaya Pendaftaran

Pendaftaran dan Seleksi
Rp. 2.500.000
Biaya Studi
Sesuai UKT/ Semester

Contact Person

dr. Ancah Caesarina N.M, Ph.D (ancah@unej.ac.id)
Rica Diah, S.Sos., M.Si. (ricadiah.fmipa@unej.ac.id)
email : fk@unej.ac.id