[Rilis]

Kondisi kedaruratan covid-19 saat ini telah menimbulkan berbagai perubahan pada seluruh aspek kehidupan. Termasuk para abdi negara, atau Pegawai Negeri Sipil (PNS), juga ikut mengalami perubahan sistem kerja selama masa kedaruratan ini. Dari yang awalnya bekerja di kantor, menjadi bekerja dari rumah atau sekarang lebih sering kita dengar dengan istilah Work From Home. Dari yang tadinya teratur jamnya, menjadi harus mem-flexible-kan waktu. Perubahan-perubahan ini dapat menjadi stressor tersendiri bagi pegawai, karena mungkin akibat dari perubahan sistem kerja ini membuat banyak perencanaan yang tidak dapat dicapai. Oleh karena itu, pada hari Jumat, tanggal 24 April 2020, Fakultas Kedokteran Universitas Jember membuat Webinar dengan Tema “Kinerja PNS pada Masa Kedaruratan Covid-19” dengan narasumber dr. M. Afiful Jauhani, MH., Sp.FM.

Materi yang disampaikan oleh beliau adalah terkait peraturan-peraturan disiplin PNS yaitu PP no.53 tahun 2010, apa saja kewajiban dan hal yang dilarang dilakukan oleh seorang PNS, catatan kehadiran, sanksi disiplin, dan mekanisme mekanisme terkait pemberian sanksi disiplin pegawai. Disamping peraturan tersebut juga terdapat Surat Edaran dari KemenPAN-RB tentang perubahan sistem kerja menjadi work from home selama pandemi Covid-19, dengan harus tetap memerhatikan pencapaian kinerja, dan monitoring. Kemudian juga sempat disinggung mengenai kelebihan dan kekurangan dari WFH yg saat ini sudah berjalan.

Selama sesi diskusi, beberapa peserta mengungkapkan pendapat mereka tentang WFH yang sudah mereka alami sekarang. Ada yang merasa kesulitan, karena saat WFH sangat tergantung pada jaringan internet, padahal mungkin di beberapa daerah di Indonesia masih sangat sulit. Namun ada pula yang menjadi berinovasi untuk mensiasati supaya WFH dapat berjalan lancar. Kendala berikutnya yang dihadapi adalah pada proses pembelajaran profesi tenaga kesehatan, dimana dalam proses belajar tersebut banyak sekali kegiatan yang mengharuskan peserta didik untuk melakukan keterampilan tertentu yg sifatnya hands on, bukan hanya pembelajaran daring.

Setelah kurang lebih sesi diskusi selama 45 menit, terdapat beberapa kesimpulan yang dapat diambil, antara lain :
1. Bekerja dari rumah, bukan berarti bekerja santai, namun tetap ada target target yang harus dipenuhi.
2. Selalu berusaha melihat peluang dan sisi positif akan membuat kita lebih relax dalam menjalani “adaptasi” dengan sistem kerja baru.
3. Sebagai pegawai negeri sipil yang merupakan abdi negara, kita selalu harus ingat, bagaimanapun kondisinya, tugas utama kita adalah pelayanan masyarakat. Hal ini tidak hanya untuk yang bekerja di sektor pelayanan publik, tetapi juga di sektor pendidikan, ekonomi, penelitian, kesehatan, dan sebagainya. Sehingga, bagaimanapun kondisinya kita harus tetap memegang semangat pelayanan untuk menjadi motivasi kerja kita.

Akhir kata, mari kita berusaha untuk selalu berpikir positif dan berkarir produktif sehingga dapat terus menghasilkan karya-karya besar untuk negeri kita ini. Sampai jumpa di sesi Webinar selanjutnya!

ditulis oleh dr. Elvia Rahmi MP

Share This