AGROMEDIS – Bertempat di Auditorium Fakultas Kedokteran Universitas Jember, para tokoh pelopor pendiri Fakultas Kedokteran Universitas Jember hadir dalam rangkaian acara memberikan kuliah umum , penerimaan SK Dosen Luar Biasa, dan SK Dewan Penasehat Agromedis Serta peresmian Website terbaru Fakultas Kedokteran Universitas Jember. Acara yang disiarkan secara langsung melalui akun resmi you tube TV Tani Sehat ini dihadiri oleh jajaran pimpinan, dosen beserta perwakilan mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Jember .
Turut hadir alam acara ini Rektor Universitas Jember Dr. Ir. Iwan Taruna, M.Eng., IPM. sekaligus membuka dan memberikan sambutan. Rektor Universitas Jember menyampaikan bahwa dengan adanya kuliah umum ini, kita akan saling membantu untuk membukakan wawasan dan bergerak bersama, saling gotong royong dan saling memperkuat untuk mencapai apa yang menjadi tujuan dari Fakultas Kedokteran Universitas Jember.
Dan kini sudah bisa dari jauh untuk mengenal Kampus Agromedis, sambutan yang disampaikan oleh dekan Fakultas Kedokteran Universitas Jember dr. Supangat, M.Kes., Ph.D., Sp.BA. Untuk menjadi besar dan untuk menjadi dikenal kita harus menembus ruang dan waktu. Memanfaatkan teknologi yang berkembang sangat cepat dengan demikian Fakultas Kedokteran Universitas Jember hari ini di depan para tokoh pelopor pendiri Fakultas Kedokteran Universitas Jember membuktikan keseriusannya dalam mewujudkan cita-cita dan tujuannya dengan meluncurkan website terbaru dengan kemampuan virtual tour ke Kampus Agromedis. Semoga dengan tampilan website terbaru ini kita bersama-sama meraih senyum dunia untuk Agromedis Asia Tenggara.
Acara yang bertakjub Kuliah Tamu dan Penganugrahan SK Dosen Luar Biasa ini dikemas dengan berbagai susunan acara yang luar biasa. Selain pengenalan website terbaru yang di sampaikan langsung oleh ketua IT Fakultas Kedokteran Universitas Jember dr. Azham Purwandhono, M. Si., Sp.N. Acara di awali dengan Penganugrahan SK Dosen Luar Biasa kepada para tokok pelopor pendiri Fakultas Kedokteran Universiats Jember yaitu Prof. Dr.dr. Satyanegara, Sp.BS(K) dan Prof. dr. Bambang Suhariyanto, Sp.KK (K) menerima SK Dosen Luar Biasa dan SK Dewan Penasehat Agromedis diberikan kepada Bapak Sigit Hendrawan Samsu. SK tersebut diberikan langsung oleh Rektor Universitas Jember dan di dampini oleh Dekan Fakultas Kedokteran Univrsitas Jember.
Video kegiatan (klik disini)