Hari ini merupakan hari yang membahagiakan bagi kami. Dimana kami bisa berada disini untuk melaksanakan Yudisium. Yudisium ini merupakan pencapaian yang berkesan bagi kami dimana kami bisa lulus Studi di Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Jember. Pencapaian ini tidak dapat kita raih tanpa bantuan dari berbagai pihak, dan pencapaian ini bisa terwujud berkat bimbingan Dosen yang selalu sabar dan tidak kenal lelah dalam membimbing kami. Selain itu, Civitas akademik yang selalu membantu dan mendukung kami ketika kami menuntut ilmu di Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Jember. Saya mewakili teman-teman mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya kepada seluruh Dosen dan Civitas akademik semoga ilmu dan pengorbanan yang telah dilakukan menjadi bermanfaat buat kami. Kata sambutan tersebut disampaikan oleh Mohammad Syahruz Rachmansyah S.Ked peserta Yudisium yang meraih IPK tertinggi di Yudisium Periode I Tahun Akademik 2019-2010 Fakultas Kedokteran Uniersitas Negeri Jember.
Pelaksanaan Yudisium Sarjanah Kedokteran Periode I dilaksanakan pada hari Jum’at tanggal 5 Juni 2019 pukul 13.00 WIB bertempat di Gedung Ketrampilan Klinik lantai I. Acara ini dihadiri oleh Pimpinan , Dosen dan seluruh Staf Karyawan Fakultas Kedokteran Universitas Negeri Jember. Lagu wajib yang dinyanyikan pada Yudisium siang ini adalah lagu Indonesia Raya dan Padamu Negeri suasana haru dan hikmat sangat terasa pada siang hari ini.
Adapun peserta Yudisium Sarjanah Kedokteran Periode I Tahun Akademik 2019-2010 Fakultas Kedokteran Uniersitas Negeri Jember adalah. Mochammad Syahruz Rachmansyah ( Malang,17 November 1997), Denaneer Rahmadatu ( Demak, 16 Januari 1997), Diayu Putri Akhita (Surabaya, 28 Desember 1995).
Acara diakhiri dengan Doa bersama yang dipimpin oleh Bapak Asnan, SH dilanjutkan dengan foto bersama dan diakhiri oleh pemberian ucapan selamat yang dipimpin Dekan dan dilanjutkan oleh Dosen beserta seluruh Staf Akademik.