JEMBER- Fakultas Kedokteran Universitas Jember kembali menggelar pelaksanaan Sumpah Dokter untuk Periode-3 tahun 2019 pada hari Selasa, (15/10) pukul 09.00 WIB di Aula Soetardjo UNEJ. Prosesi sumpah ini diikuti oleh 31 dokter baru dan dihadiri oleh Wakil Rektor 1 Universitas Jember; Drs. Zulfikar, Ph. D., Direktur RS Soebandi Jember; dr. Hendro Soelistyono, M.M., M.Kes., Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Jember; dr. Supangat, M. Kes., Ph. D., Sp. B.A. beserta jajarannya.

Prosesi sumpah yang berlangsung khidmat ini dimulai dengan pemanggilan nama dokter-dokter baru diiringi dengan lantunan lagu Rayuan Pulau Kelapa dan Hymne Universitas Jember oleh PSM Vox Medici Fakultas Kedokteran UNEJ. Acara dilanjutkan dengan pengambilan dan pelafalan sumpah oleh Dekan FK UNEJ yang diikuti oleh seluruh dokter muda. Pelaksanaan sumpah pada periode ini tergolong unik karena terdapat persembahan musikalisasi puisi oleh dr. Asyirah Mujahidah Fillah yang sukses menggiring emosi undangan yang hadir.

Dalam sambutannya, Dekan FK UNEJ, dr. Supangat menyampaikan pesan-pesannya kepada dokter yang baru dilantik. “Hari ini saudara-saudara diambil sumpahnya, komitmen kita, untuk menjadi seorang dokter. Maka waktunya 24 jam dalam seminggu dan 365 hari dalam setahun sudah menjadi milik masyarakat,” kata beliau. Wakil Rektor 1 dan Direktur RS Soebandi juga tak ketinggalan menyampaikan ucapan selamat dan nasehat, agar dokter-dokter baru menjalankan amanahnya dengan baik dan bermanfaat bagi masyarakat.

Acara ditutup dengan pemberian penghargaan dan foto bersama kepada peraih nilai UKMPPD Periode 3 tahun 2019, dr. Rakhmat Ramadhani dan peraih IPK tertinggi program profesi kedokteran periode Agustus 2019 dengan IPK 3,68, dr. Ronni Handoyo.
“Mudah-mudahan pengorbanan saudara dan bapak ibu sekalian dengan mengizinkan putra-putrinya masuk di Fakultas Kedokteran, terbayarkan dengan pengabdian tugas-tugas mulia sebagai seorang dokter,” tutup dr. Supangat. (JT)

Oleh : Jasmine Tartila