Alam telah memberikan fasilitas untuk kita melakukan rangkaian kegiatan yang positif, seperti bersepeda, memancing, mendaki dan masih banyak lagi. Semua kegiatan yang menghabiskan waktu di alam terbuka merupakan kunci kesehatan mental yang efektif.

Semua yang telah disediakan oleh alam, akan menjadi lebih efektif dan bermanfaat apabila mampu diolah dan dimanfaatkan dengan baik, seperti yang telah dilakukan di Fakultas Kedokteran Universitas Jember memanfaatkan lahan terbukanya yang luas dan dialiri cukup banyak air yang semula terbengkalai, kini menjadi lebih bermanfaat dan indah setelah dijadikan kolam pemancingan ikan.

Ide yang sangat luar biasa ini digagas langsung oleh dr. Supangat, M.Kes.,Ph.D.,Sp.BA selaku Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Jember, dan pada hari Jumat tanggal 26 Juni 2020 selain bersepeda dan volly seluruh Civitas melalukan kegiatan memancing ikan bersama dalam acara Jum’at Prestatif di halaman belakang Fakultas Kedokteran Universitas Jember.

Seperti yang telah direkomendasikan oleh sejumlah pakar bahwa salah satu cara terbaik dalam menenangkan pikiran dan memperbaiki suasana hati yang buruk adalah memancing, selain itu memancing juga merupakan salah satu kegiatan atau olah raga paling populer di dunia. Memancing merupakan kegiatan yang positif yang dilakukan di alam terbuka dimana ada sinar matahari yang merupakan sumber vitamin D, pohon yang rindang dan polusi udara yang sedikit sehingga mampu menghasilkan udara yang bersih dan kaya akan oksigen. Udara yang bersih dapat menghilangkan rasa stres dan menimbulkan rasa segar di tubuh sehingga akan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Sistem kekebalan tubuh yang baik adalah kunci penting untuk tetap bertahan disituasi pandemi seperti saat ini. Mari kita tetap lakukan hal positif dan jangan lupa untuk tetap laksanakan protokol kesehatan di masa pandemi covid 19.

penulis : NV

Share This