Agromedis – Masjid Asyifa’ FK UNEJ mengadakan sebuah kegiatan yang bertujuan untuk mempererat ikatan keagamaan dan meningkatkan pemahaman civitas akademika FK UNEJ terhadap agama Islam. Kegiatan tersebut adalah Majlis Sholawat yang akan dijadikan agenda rutin bulanan di masjid ini. Dalam rangka menjalankan agenda rutin tersebut, Masjid Asyifa’ FK UNEJ mengundang Ustadz Ahmad Suyono, yang diharapkan dapat memberikan tausiyah dan penjelasan yang mendalam kepada mahasiswa, staf, dan masyarakat umum yang turut hadir. Majlis Sholawat ini bertujuan untuk memperkokoh iman dan meningkatkan rasa kebersamaan di kalangan civitas akademika FK UNEJ.

Kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi wadah untuk meningkatkan pemahaman terhadap ajaran Islam serta memperkuat nilai-nilai keagamaan di tengah kesibukan akademik dan kehidupan kampus. Ketua Masjid Asyifa’ FK UNEJ, Asnan, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan upaya untuk memperluas dan memperdalam pengetahuan keagamaan civitas akademika FK UNEJ. “Kami berharap dengan adanya kegiatan rutin ini, mahasiswa dapat lebih memahami dan menghayati ajaran Islam, sehingga mereka dapat menjadi generasi yang tangguh dalam menjalani kehidupan di dunia dan akhirat.”

majlis-sholawat2

Majlis Sholawat ini diisi dengan berbagai kegiatan keagamaan, yang diawali dengan sambutan Wakil Dekan III FK UNEJ, pembacaan sholawat kepada Nabi Muhammad SAW. dan tausiyah yang disampaikan langsung oleh Ustadz Ahmad Suyono dengan tema yang relevan dengan kehidupan mahasiswa saat ini, seperti menjaga akhlak, menjalani kehidupan kampus yang seimbang, dan pentingnya mensyukuri nikmat yang telah Allah SWT berikan kepada kita. Dalam kegiatan ini, tidak hanya civitas akademika FK UNEJ yang diundang, tetapi juga pengurus masjid Al Hikmah Universitas Jember serta masyarakat umum yang ingin menghadiri majlis ini. Tujuan dari undangan terbuka ini adalah untuk melibatkan masyarakat sekitar dalam kegiatan keagamaan dan mempererat hubungan antara kampus dan masyarakat di sekitarnya.

Majlis Sholawat di Masjid Asyifa’ FK UNEJ dijadwalkan akan diadakan setiap bulan sekali, dengan harapan dapat menjadi sebuah tradisi yang terus berlanjut dan memberikan manfaat yang berkelanjutan bagi seluruh pesertanya. Kegiatan ini diharapkan dapat membawa keberkahan dan keharmonisan bagi semua yang terlibat dalam kegiatan ini.

Penulis: AKR

Share This